ARCHA BELLA'S ADVENTURE

CRING! Payment Facilitator Solusi Keuangan Digital Untuk UMKM

Sebagai pelaku UMKM sekaligus melayani jasa titipan alias jastip, saya sering menemui kendala saat memantau uang masuk dan uang keluar dari produk-produk yang saya pasarkan. Usaha ORIKO_SNACK yang saya rintis bersamaan dengan pandemi COVID-19 yang melanda dunia khususnya Indonesia beberapa tahun lalu sudah mulai mapan sekarang ini. Produk lunpia Semarang yang banyak dipesan artis-artis ibukota hingga para menteri cukup membuat saya harus fokus dengan usaha ini. Ditambah dengan jastip oleh-oleh khas Semarang yang saya titik beratkan pada citarasa yang enak,lezat dan pengemasan yang baik serta tepat waktu sampai ditangan kostumer memang harus benar-benar diseriusi.

 

produk oriko snack
Produk dan jasa titipan ORIKO_SNACK yang aku rintis butuh manajemen yang baik agar bisa berkembang dengan optimal

Mengandalkan pada pembukuan konvensional rasanya ribet.Mana saya orangnya buta matematika pulak.Khan ngeri banget kalau salah memasukkan angka atau pengecekan stok. Bisa-bisa bukannya untung malah tekor. Ketika sedang dilanda kegalauan bagaimana memudahkan transaksi antara seller dan costumer, eh…lucky me! saya dapat undangan dari salah satu platform yang menyediakan produk perbankan dengan berbagai layanan produk yang terintegrasi melalui API. Namanya CRING! yang menyediakan fasilitas portal web untuk membantu klien dalam monitoring manajemen cash-in dan cash-out secara real time bagi para pelaku bisnis. Wahh,… ga salah nih saya kemarin diberi kesempatan mendengarkan kemudahan-kemudahan yang ditawarkan oleh CRING! Payment Facilitator yang ternyata memberi jawaban bagaimana Solusi Keuangan Digital Untuk UMKM seperti saya.

 

API atau Application Programming Interface adalah sebuah software yang dikembangkan untuk menghubungkan berbagai aplikasi yang berbeda. Proses penghubungan ini memungkinkan aplikasi-aplikasi tersebut melakukan penukaran data. Hal ini juga berlaku dalam sistem transaksi. Saat sebuah perusahaan menerapkan sistem ini dalam transaksi bisnisnya, API sedapat mungkin akan membantu mengatur dan meringkas proses pembayaran, yang memungkinkan aplikasi web dan seluler dapat melakukan pay-in dan pay-out.

 

Keseruan CRING! TALKS Bersama Para Pelaku Usaha UMKM di Semarang

Bertempat di hotel Kotta, tepatnya dikawasan kota lama Semarang, kemarin Jumat 30 Agustus 2024 sekitar jam 14.00 saya berkumpul bersama para pelaku usaha UMKM dari segala penjuru kota, tidak hanya dari kota Semarang saja. Memasuki venue yang terletak dilantai 1 hotel Kotta yang memiliki ambiens retro berpadu desain kontemporer ini, saya disambut oleh bagian registrasi yang ramah. Setelah menulis daftar absensi dimeja registrasi saya  diantarkan masuk oleh tim dari CRING! Benar-benar penyambutan yang ramah dan bersahabat. Beberapa anggota tim yang lain juga sedang mempersiapkan diri sesuai tugas masing-masing. Satu-persatu peserta CRING! Talks mulai berdatangan, terlihat antusiasme mereka untuk melahap informasi yang disajikan dari tim CRING!

Acara dibuka oleh MC dengan menghadirkan mas Rio Agustra Anjany selaku Vice president of  PT.SPE Solution (Solusi Pembayaran Elektronik). Beliau memaparkan Topik: “Ubah Tantangan Menjadi Peluang Strategi Kolaboratif Mengakses Layanan Keuangan Digital”. Para peserta yang sebagian besar merupakan pengusaha UMKM menyimak pemaparan lewat slide-slide yang dihadirkan. Rio memaparkan informasi tentang perkembangan teknologi digital di Indonesia yang sudah sangat pesat jangan sampai diabaikan oleh para pelaku usaha yang ingin agar usahanya berkembang secara optimal dan konsisten.

 

acara cring! talks di kotta hotel semarang

Pesatnya Transaksi Digital di Indonesia Membuat UMKM Harus Melek Teknologi Digital

Sebagai pengingat, transaksi digital merupakan metode pembayaran tanpa menggunakan uang tunai atau biasa disebut dengan cashless. Jenis transaksi ini umumnya dilakukan secara online menggunakan perangkat ponsel seperti QR code. Selain itu transaksi digital juga dapat dilakukan secara offline misalnya menggunakan kartu debit atau e-money. Di era digital, saat zaman semakin canggih membuat hampir semua lini kehidupan ikut terpengaruh, termasuk soal bertransaksi. Nilai positifnya, Bank Indonesia (BI) getol menumbuhkan ekonomi digital di Indonesia. Tak heran transaksi digital semakin populer dan banyak digunakan oleh masyarakat luas. Seperti pengalaman saat ini, ketika ada kostumer yang ingin membayar pesanan lunpia ORIKO_SNACK ,biasanya mereka mentransfer langsung lewat nomer rekening bank. Tapi kelemahannya, saya jadi tidak bisa memantau seberapa banyak pesanan hari ini, atau minggu ini. Alih-alih bisa untuk memutar usaha, e..malah keuntungannya ikut terpakai untuk keperluan pribadi tanpa tahu secara jelas keluar masuknya debet-kredit keuangan.

jenis transaksi digital

 

Transaksi digital dapat memudahkan pelaku bisnis dalam pencatatan keuangan. Semua transaksi yang dilakukan secara digital akan mudah dilacak dan tercatat secara otomatis. Hal ini sangat berguna dalam pengelolaan keuangan yang lebih baik. Untuk itulah CRING! hadir sebagai solusi keuangan digital bagi pelaku UMKM dan sebagai pelaku UMKM sudah selayaknya melek tentang teknologi digital dalam menjalankan bisnis.

Baca juga: Jangan Asal Berhenti Kerja, Siapkan Keuangan Sebelum Resign

Mengapa Pelaku UMKM Wajib Memiliki Rekening Bisnis ?

Memiliki rekening bisnis merupakan hal yang penting bagi kita yang berkecimpung dalam pengelolaan UMKM. Pemisahan rekening pribadi dengan tabungan bisnis tidak boleh dianggap remeh karena dapat membantu mengoptimalkan pertumbuhan bisnis. Disaat bisnis yang dikelola masih kecil, mungkin memiliki rekening bisnis dirasa tidak begitu mendesak, namun saat bisnis mulai berkembang pelaku UMKM akan merasakan manfaat pemisahan tabungan bisnis dengan pribadi. Tabungan bisnis merupakan jenis rekening simpanan yang diperuntukan untuk kepentingan bisnis atau usaha. Pembukaan rekening bisnis juga dapat membantu mengelola keuangan perusahaan dengan lebih baik dan bijak agar aset pribadi dan perusahaan tidak tercampur. Beberapa rekening bisnis juga biasanya menyediakan layanan pembayaran virtual account (VA) yang dapat memudahkan proses transaksi. Resiko jika tidak memiliki Rekening bisnis antara lain:

1.Penghitungan Pajak Kurang Tepat
Menggabungkan dana pribadi dan bisnis dapat menyebabkan pembengkakan jumlah pajak. Jika keuangan tidak dipisah, maka dana pribadi berpotensi dihitung sebagai laba saat perhitungan pajak yang membuat nominal pajak jadi lebih besar.
2. Potensi Terjadinya Penggelapan Dana
Saat UMKM didirikan oleh lebih dari satu orang, kemudian mereka sepakat untuk menggunakan rekening pribadi salah satu pendiri untuk kebutuhan bisnis, maka potensi penggelapan dana bisa saja terjadi. Pemilik rekening bisa saja menyalahgunakan uang perusahaan di rekening pribadinya. Untuk mencegah hal tersebut, sebaiknya dana perusahaan disimpan dalam rekening bisnis yang terpisah dari rekening pribadi.
3. Dapat Dicurigai sebagai Transaksi Tidak Lazim
Fenomena penyembunyian omzet bisnis lewat rekening pribadi seringkali ditemukan oleh PPATK (Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan). Dana tersebut biasanya disembunyikan agar tidak perlu dilaporkan melalui SPT Tahunan Badan. Oleh sebab itu, transaksi bisnis yang terjadi pada rekening pribadi dapat dicurigai sebagai transaksi tidak lazim dan mencurigakan.

CRING! Sistem Pembayaran Digital Yang Terpercaya

Acara CRING! TALKS di Semarang kemarin digagas oleh SPE Solution yaitu suatu perusahaan penyedia jasa digital yang terpercaya dengan misinya untuk mendukung pertumbuhan UMKM di Indonesia. Para pelaku bisnis mulai dari UMKM sampai perusahaan besar sekalipun, membutuhkan solusi untuk pengelolaan keuangan bisnis mereka, terutama ditengah maraknya sistem pembayaran digital.

CRING! memiliki fungsi sebagai Payment Facilitator, yaitu sebuah entitas yang memfasilitasi pembayaran antara ketiga pelaku transaksi, yaitu Costumer,Merchant dan Bank. Sistem pembayaran digital memberikan banyak manfaat, terutama untuk bisnis. Dengan volume transaksi yang tinggi pelaku bisnis tetap harus mengelola keuangan dengan baik meskipun jejak transaksi digital akan tercatat secara otomatis.

“CRING! hadir sebagai solusi bagi UMKM dalam memberikan akses layanan keuangan digital yang terjangkau, fleksibel, dan aman di tengah pesatnya laju transformasi teknologi dan persaingan bisnis di era digital

Seiring perkembangan zaman yang semakin canggih dan serba cepat, para pelanggan dan konsumen juga menginginkan hal yang sama,  yaitu kecepatan dalam bertransaksi. Saat ini ada berbagai produk perbankan yang dapat digunakan untuk melakukan pembayaran digital. Dalam bisnis, pengelolaan keuangan dan arus kas  menjadi hal yang penting untuk dilakukan.
Seperti yang diungkapkan Rio kemarin selaku Vice President SPE Solution, “Potensi orang membayar saat bertransaksi tanpa fisik (cash money) saat ini besar sekali, terbukti dimana-mana orang semakin jarang membawa uang tunai, tetapi lebih mengandalkan QRIS atau VA (Virtual Account)”. “Misalnya ada order keripik dari Surabaya, sebagai pemilik UMKM yang memproduksi keripik kita tinggal mengirimkan nomer VA (Virtual Account) ke konsumen. Jadi sebagai penjual ,kita bisa memantau penjualan keripik tanpa repot2 ke Bank, tinggal buka sistem di CRING! dan buka VA-nya”, imbuh Rio.
Dengan CRING! bisa meningkatkan penjualan karena UMKM dibantu dalam mengatur efektivitas penjualan melalui laporan cash-flow secara detail.

CRING! Payment Facilitator sengaja dikembangkan agar dapat menjadi solusi bagi bisnis terutama dalam hal transaksi keuangan digital. Berbagai jenis pembayaran digital seperti Virtual Account (Credit & Debit), Fund Transfer, Bank Validator, Direct Debit dan RDL dapat diintegrasikan melalui layanan CRING! dan semua transaksi yang terjadi akan bersifat real-time.

Transaksi real time tentunya merupakan hal yang dibutuhkan oleh perusahaan. Hal ini akan membantu pengelolaan cash flow bisnis agar lebih efektif. Uang yang masuk dan keluar lewat rekening dapat segera tercatat, hal ini dapat mengurangi risiko kesalahan sehingga meningkatkan keakuratan dalam pengelolaan keuangan. Di samping itu, kecepatan transaksi yang terjadi juga dapat mempercepat siklus penjualan dan pembelian.

CRING! menawarkan berbagai layanan produk yang telah terintegrasi melalui API dalam membantu pelaku bisnis mengelola arus kas masuk dan keluar dengan lebih mudah, cepat, dan aman. Hal ini memungkinkan perusahaan meningkatkan efisiensi operasional serta menghemat waktu. Selain itu salah satu contoh layanan yang ditawarkan oleh CRING! adalah virtual account yang mampu mengelola pembayaran tagihan dan invoicing.

 

keuntungan cring!
 

Keuntungan Para Pelaku UMKM Bekerjasama dengan CRING!

UMKM didorong untuk mengembangkan bisnis dan berinovasi dengan GO DIGITAL! Gegara pandemi kemarin, 80% UMKM mengalami penurunan pendapatan. Namun yang menggembirakan,  15%-20%dari 65 juta UMKM melek digital di tahun 2022. Dan pada tahun 2024 ditargetkan 30 juta UMKM memasuki ekosistem digital.

Sejak awal mula didirikan, CRING! telah berkomitmen akan terus mendukung digitalisasi bisnis UMKM. Revolusi bisnis digital membawa banyak perubahan dalam cara berbisnis, salah satunya adalah metode pembayaran. Mau tak mau, pebisnis harus menyesuaikan perkembangan zaman dengan cara menyediakan layanan pembayaran yang cepat, mudah, dan fleksibel untuk meningkatkan tingkat kepuasan pelanggan. Beberapa keuntungan yang bakal dinikmati oleh para pelaku UMKM jika bekerjasama dengan CRING! diantaranya adalah:

  1. Untuk menikmati fasilitas CRING! pelaku UMKM cukup mengakses dari Website lewat hp,tablet,laptop,komputer masing-masing.
  2. Saat mendaftar untuk bergabung dengan CRING! ,kita tidak akan dikenakan biaya sama sekali hingga mendapatkan Virtual Account. Biaya baru akan muncul jika sudah ada transaksi antara pihak seller dan kostumer. Jadi walaupun berbulan-bulan belum ada transaksi sekalipun, ya tidak ada biaya.
  3. Biaya administrasi fee untuk pemotongan VA sangat kecil, yaitu hanya Rp 2000-  Rp 3000 pertransaksi. Untuk transaksi melalui QRIS sudah diatur oleh pemerintah sebesar 0,7% saja dari sharing fee.
  4. Untuk mendaftar sangat mudah sekali, tim dari CRING! akan membantu selama 24jam. Silakan tanya saja melalui fitur HELP DESK-nya.
  5. Bahkan untuk yang usahanya dibidang lembaga pendidikan atau tempat kursus, tersedia kolom-kolom yang memudahkan pengaturan pengisian tiap siswanya/pelanggannya. (Disini bisa diatur dari nama kostumer, sudah bayar/belum, bayar berapa bulan, sekali bayar (close payment) atau dicicil (open payment) semua disediakan dalam CRING!
  6. Dan masih banyak lagi keuntungan yang didapat oleh para pelaku UMKM dengan manajemen  virtual account dari CRING!

Buat saya yang kurang teliti mendata arus pemasukan-dan arus pengeluaran produk dan uang diusaha jastip @Oriko_Snack, CRING! sepertinya cukup membantu untuk memudahkan dalam pengelolaan bisnis agar berkembang secara signifikan.

komitmen cring!

simulasi pengisian cring!

Selain mendapatkan banyak ilmu, CRING! juga menawarkan program menarik #JualanExtraCuan dengan menawarkan promo Cashback 30% untuk setiap transaksi khusus bagi merchant yang melakukan pendaftaran pada saat acara CRING! Talks berlangsung. Tak heran jika banyak pengusaha UMKM yang mengerumuni booth untuk bertanya seputar CRING! , mekanismenya dan untuk mendaftar demi mendapatkan benefit.

Program promo CRING! bertujuan membantu UMKM di Indonesia agar mendapatkan kesempatan bertumbuh dan berkembang dalam persaingan bisnis di era digital yang semakin ketat ini. Hal ini juga sejalan dengan komitmen CRING dalam upaya mendukung pemerintah untuk menyediakan sistem layanan keuangan yang merata bagi seluruh pelaku bisnis di Indonesia, termasuk bisnis menengah. Program yang berlaku selama 3 bulan berturut-turut ini diharapkan memberikan keuntungan bagi merchant setiap kali menerima pembayaran online.

CRING! Payment Facilitator , Solusi Keuangan Digital Untuk UMKM

CRING! Payment Facilitator adalah Facilitator produk perbankan yang menyediakan berbagai layanan terintegrasi melalui API. Solusi ini menawarkan fasilitas portal web yang memungkinkan klien untuk memantau dan mengontrol bisnis mereka melalui satu portal. CRING! memberikan layanan seperti Virtual Account, pembayaran dan pencairan dana, serta dukungan teknis 24 jam. Dengan standar keamanan tinggi (ISO 27001, PCI DSS), CRING! memastikan setiap transaksi data terenkripsi dan aman, cocok untuk UMKM dan lembaga keuangan yang membutuhkan solusi digital yang fleksibel dan terintegrasi.

Sebagai payment facilitator, CRING! berkomitmen untuk memberikan penyediaan akses yang merata bagi para pelaku UMKM  dalam melakukan integrasi terhadap digitalisasi layanan keuangan yang dapat meningkatkan pengalaman bagi pelanggan baik dari sisi efisiensi dan juga keamanan pembayaran.

Lewat acara ini pula, CRING! menyuarakan komitmennya untuk terus dapat meliterasi masyarakat, serta membantu bisnis dalam melakukan digitalisasi layanan keuangan, termasuk memberikan solusi nyata kepada para pelaku usaha yang ingin mengembangkan dan meningkatkan bisnisnya. Overall , acara kemarin cukup seru dan mencerahkan, terbukti para peserta antusias dan tertarik untuk bertanya dan menggali informasi seputar CRING! Tim dari CRING! pun sangat bersahabat dan solutif menjawab pertanyaan-pertanyaan dengan jelas dan gamblang.

Buat yang masih penasaran bagaimana mengelola cash flow bisnis anda ,silakan Cari tahu bagaimana Anda dapat memanfaatkan CRING! Sebagai transformasi digital untuk bisnis Anda. Jangan anggap remeh untuk segera melakukan digitalisasi bisnis karena bisa mempermudah proses transaksi. Digitalisasi bisnis juga tidak hanya terbatas pada penjualan produk, Anda juga bisa menawarkan jasa secara online, Pebisnis seperti para pelaku UMKM seperti kita ini bisa loh menyediakan berbagai layanan jenis pembayaran yang disesuaikan dengan pelanggan. Para pelanggan dapat memilih metode pembayaran yang paling disukai, baik itu menggunakan uang tunai, kartu debit/kredit, e-money, QRIS, dan sebagainya. Siap untuk mendigitalisasi transaksi bisnis Anda? Daftar untuk CRING! Payment Facilitator sekarang!

keseruan cring! talks
Keseruan Acara CRING! Talks bersama teman-teman

More Information :
https://www.cring.id/  (Website Produk) 
https://www.spesolution.com/ (website Perusahaan)

Tagged:
I'm a movie maniac and travelholic. I'm passionate at Art, Travel, Fashion and Culinary. This blog is a place where I want to share all the things I love to you! Keep stay here to know my Adventure of Life. Contact me: archa_bella@yahoo.com

LEAVE A RESPONSE

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts