ARCHA BELLA'S ADVENTURE

TIPS BERLIBUR BERSAMA ANAK MENGGUNAKAN ANGKUTAN UMUM

Tidak terasa sudah hampir dipenghujung tahun ajah…
Padahal rasa-rasanya, baru kemarin kita meniup terompet pergantian tahun baru 2016 ke 2017.

Tiba-tiba sekarang sudah menginjak bulan Oktober, sebentar lagi November, terus Desember deh.Yihaaaa…
Yang paling terasa sih, gara-gara hampir tiap hari turun hujan, dan jemuran lambat keringnya. Huuhuuu…hixhix, jadi menyadarkan bahwa sedang melewati hari-hari yang berada di bulan berakhiran ‘ber-ber-ber’, yang bisa diartikan gede-gedenya sumber, alias banyak air.
 Biasanya sih, kalau menjelang akhir tahun gitu, suka banyak liburan, digeber macam-macam promo great sale dimana-mana, dan tempat-tempat wisata dibanjiri promo-promo menarik yang menggiurkan .

Sayang untuk dilewatin apalagi yang demen plesiran macam kita inih.. (uhuk batuk).

 Rencananya sih , ga usah jauh-jauh buat berlibur, cukup di Dufan atau Ancol aja sama anak-anak.
Maklum , mereka sudah lama ga kesana.
Pingin lihat SeaWorld juga , sekarang kaya apa.
Jangan-jangan sudah ada species baru : Putri Duyung, kesukaan bapaknya anak-anak… *hush!
Lhah berhubung sering hujan itu, sebagai istri yang baik dan sayang suami, eaaaa, pinginnya sih suami ga berlelah-lelah nyetir gituh, dari Semarang.
Jarak Semarang ke Jakarta lumayan jauh juga , apalagi kalau lagi musim hujan kaya gini.
Suka was-was kalau ada mobil-mobil yang selip-selipan, dan tergelincir gara-gara banjir atau malah terperosok dikubangan yang tertutup air.
Jadi aku saranin mendingan naik kereta api saja. Tinggal beli tiket kereta api Indonesia jurusan yang kita mau, duduk manis leyeh-leyeh didalam kereta sambil menikmati perjalanan , ga terasa, sampai deh ditujuan.
Tak usah berlelah-lelah terjebak macet segala, atau salah rute, haha.
Sampai di Jakarta, tinggal pakai angkutan umum , sambil sekalian mengedukasi anak-anak, tentang moda transportasi kereta api dan angkutan kota yang jarang mereka tumpangi disini.
Ajeeeb dah!
Sekali berlibur, 2-3 pengalaman terlampaui ..eaaaa #peribahasa baru.
Pokoknya setiap berlibur, harus ada misi yang disisipkan, jadi selain berwisata juga ada pelajaran yang dipetik disana.
Kali ini misinya adalah: NAIK ANGKUTAN UMUM.
Dari Semarang ,rencananya kita mau naik kereta api dulu tujuan Semarang-Jakarta, kemudian dilanjutkan naik angkot sampai di Jakarta.
Namun, jika ingin melakukan perjalanan bersama anak-anak, faktor kenyamanan itu tetap yang paling penting. Jangan sampai bikin anak-anak bete karena pasti akan berimbas ke orang tuanya.
Meski sedikit lebih mahal, pilihan kelas Bisnis atau Eksekutif bisa menjadi solusi yang tepat untuk menghindari ketidaknyamanan anak saat berada di kereta.

Persiapan yang dilakukan saat melakukan perjalanan keluar kota dengan naik angkutan umum jalur darat seperti kereta api ini:

  • Menentukan jadwal 

Pertama-tama, cari jadwal yang tepat sesuai dengan rencana liburan kita.
Tentu saja sebelumnya sudah harus kompromi dengan keluarga, obyek-obyek mana saja yang akan kita singgahi. Penginapan atau rumah siapa yang akan kita tinggali selama kita berlibur, dan rute-rute angkutan apa saja yang melewati lokasi-lokasi yang kita tuju.
Tipsnya: Lebih baik memesan tiket lebih awal agar masih tersedia tempat saat hari H nanti.
  •  Beri informasi kepada anak 

 Sebelum melakukan perjalanan yang memakan waktu lama, biasanya saya bercerita dulu untuk memberikan informasi kepada anak bahwa mereka akan turut serta dalam perjalanan tersebut. Pastikan mereka mengerti dan tertarik akan konsep berwisata dengan kereta api. Dengan begitu, saat anak-anak berada di dalam kereta api, mereka akan bersemangat dan merasa nyaman dengan kondisi di sekitarnya.
TIPS BERLIBUR BERSAMA ANAK MENGGUNAKAN ANGKUTAN UMUM
  • Mempersiapkan Bekal

Setelah menentukan jadwal keberangkatan dan kepulangan kita seefisien mungkin dan mencocokkan dengan transportasi umum (kereta api) yang kita pilih (usahakan memilih jadwal diluar Jumat Sore atau Senin pagi, karena biasanya saat itu pas penuh-penuhnya penumpang karena arus balik atau mudik), selanjutnya adalah mempersiapkan amunisi alias bekal yang akan kita bawa disepanjang perjalanan.
Sebelum berangkat, biasanya saya mengajak anak-anak untuk memilih makanan dan camilan favoritnya sebelum melakukan perjalanan. Bawa makanan yang disukai anak-anak, bisa snack atau kue-kue yang bisa mengganjal perut mereka, atau nasi plus lauk pauk yang sesuai selera mereka untuk menghindari makanan yang tidak cocok dijual dikereta.
Selain membawa makanan , bekal lainnya yang aku persiapkan adalah obat-obatan.
 Membawa obat-obatan seperti pelega nafas pas lagi terserang flu, atau sakit tenggorokan, batuk, dan penghangat tubuh seperti balsam atau minyak angin bisa mengurangi tingkat ketidaknyamanan anak-anak.
Bagi yang gampang mabuk dalam perjalanan, sebelum berangkat lebih baik minum obat anti mabuk terlebih dahulu .
  •  Membawa jaket atau selimut 
 Membawa perlengkapan tidur terutama jaket/sweater dan selimut sangat penting untuk kita lakukan. Apalagi, jika perjalanan yang ditempuh membutuhkan waktu sangat lama. Pendingin ruangan pada kereta api seringkali terasa dingin, terutama pada malam hari, sehingga keberadaan jaket dan selimut akan sangat membantu memberikan kehangatan pada anak.
  •  Membawa mainan /buku bacaan

Membawa mainan kesukaan atau buku yang digemari  anak-anak tentu akan menghilangkan rasa bosan selama diperjalanan. Itulah mengapa membawa mainan sangat penting untuk dilakukan para orang tua saat membawa anak di kereta. Dengan mainan tersebut, anak-anak akan merasa lebih nyaman dan lupa akan lamanya perjalanan yang sedang dilakukan. Ya, tidak bisa dipungkiri, anak-anak seusia anakku paling digemari ya main gawai, kadang-kadang kita juga main tebak-tebakan garing, yang penting quality times terpenuhi.
TIPS BERLIBUR BERSAMA ANAK MENGGUNAKAN ANGKUTAN UMUM
(source: Google)
  •  Memilih tempat duduk yang tepat 

Banyak waktu harus dilewatkan selama menempuh perjalanan dengan kereta api. Itulah mengapa tempat duduk haruslah terasa nyaman dan berada di lokasi yang tepat. Pilihlah tempat duduk yang dekat dengan jendela dan letakkan atau pangku anak di sana jika masih balita. Dengan begitu, mereka bisa melihat pemandangan indah di luar kereta api. Hal ini dapat membuat mereka lebih bersemangat melakukan perjalanan dengan kereta api.Memilih tempat duduk yang berdekatan dengan toilet

Pastikan untuk memilih tempat duduk yang tidak berjauhan dengan lokasi toilet kereta api. Hal ini bertujuan untuk memudahkan orang tua membawa anak-anak yang hendak ke toilet berulang kali. Jangan kuatir, toilet kereta api sekarang sudah tidak menguarkan bau yang tak sedap,jadi tidak perlu kuatir memilih tempat duduk berdekatan dengan toilet.

TIPS BERLIBUR BERSAMA ANAK MENGGUNAKAN ANGKUTAN UMUM

 Sedangkan tips untuk naik angkutan umum di kota yang dituju adalah: 

1. Selektif memilih angkutan (Baik Bus,Bajaj,Kopaja,taksi,dll) 

Hal yang pertama yang harus anda perhatikan adalah selektif dalam memilih dan menaiki kendaraan / angkutan umum. Lebih baik kita mengenali supir dengan seragam atau ID card yang dikenakan.Catat nomer plat kendaraan umum kalau-kalau barang kita tertinggal atau terjadi tindak kejahatan.

 2. Bijak Dalam berpenampilan 

Saat menaiki angkutan umum, sebaiknya sebagai penumpang kita menghindari berpakaian ketat ,minim atau mengundang untuk melakukan tindak kejahatan. karena kejahatan itu bisa saja terjadi ketika ada kesempatan. Selain itu, jangan memakai atau memperlihatkan perhiasan dan barang mewah seperti HP, kalung emas, cincin, anting, karena kejahatan dengan motif ekonomi juga sering terjadi.

 3. Waspada terhadap sekeliling

Saat membawa anak-anak, sebisa mungkin tidak terpisah dalam satu keluarga.
Hal ini untuk menghindari ditodong, atau menjadi korban kejahatan seperti copet, dan pelecehan seksual.
Lebih baik selektif dalam memilih tempat duduk, usahakan duduk bersama orang yang berperangai baik. Hindari duduk di dekat orang yang mencurigakan, dan jika anda merasa dan mencurigai gerak-gerik aneh seseorang, segera pindah atau turun dari angkutan umum.
Pastikan tas dan barang berharga anda selalu dalam pengawasan mata anda, dan ditaruh dengan didekap agar tidak mudah dijadikan sasaran perampasan.
 Dan sebaiknya saat menggunakan angkutan umum, hindari untuk naik   larut malam.
Disamping supaya anak-anak tidak kelelahan, juga untuk menghindari kejahatan yang biasanya beraksi dimalam hari.
Bukankah lebih baik waspada daripada terlanjur terkena masalah?
 Demikian tips-tips berlibur dengan anak-anak menggunakan angkutan umum.
Persiapan yang baik akan membuat perjalanan menjadi lebih menyenangkan.
Bagaimana, sudah siapkah berwisata bersama anak-anak akhir tahun ini?
I'm a movie maniac and travelholic. I'm passionate at Art, Travel, Fashion and Culinary. This blog is a place where I want to share all the things I love to you! Keep stay here to know my Adventure of Life. Contact me: archa_bella@yahoo.com

6 COMMENTS

  1. Kemaren ke seaworld putri duyungny belum dateng mba, hehe…
    Anak2 tuh selalu happy ya kalo naek angkutan umum, emakny aja yg kadang males repot 😃

  2. Anak saya udah besar tapi nggak mau naik bis umum mbak, kalau bis pariwisata masih mau. Naik mikrolet aja milih duduk depan takut mabuk, maunya naik motor atau becak. Beda sama emaknya yang sudah akrab dengan mikrolet 🙂

LEAVE A RESPONSE

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Posts